Sosialisasi Gerhana Matahari di Purworejo

Pada tanggal 16 Januari 2016, diadakan sosialisasi Gerhana Matahari 2016 di SMP Negeri 5 Purworejo. Acara ini dihadiri oleh guru-guru SMP yang tergabung dalam Musyawarah Guru Mata Pelajaran IPA se-Purworejo. Dalam kegiatan ini, Pusat Studi Astronomi didukung oleh Program Studi Magister Pendidikan Fisika Universitas Ahmad Dahlan.

Selain sosialisasi, para guru mengikuti workshop pembuatan alat observasi dengan teknik proyeksi lubang jarum. Dengan menggunakan kotak atau kardus bekas, para guru antusias membuat kotak proyeksi lubang jarum yang nantinya dapat digunakan untuk mengobservasi Gerhana Matahari Sebagian yang akan melewati Purworejo. Brosur Gerhana Matahari Total juga tak lupa dibagikan kepada para guru.

Para guru antusias mengikuti sosialisasi ini karena mereka dapat bernostalgia tentang GMT 1983 yang dialami para guru tersebut. Para guru menceritakan keadaan pada saat itu dan aktif bertanya. Tidak hanya itu, para guru juga bersemangat karena pembuatan proyeksi lubang jarum ini mudah dan murah serta dapat dimasukkan dalam pembelajaran IPA di SMP.

IMG_5890e

IMG_5920e

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published.