Diskusi olimpiade Astronomi

Tanggal 27 febuari 2018 akan diadakan seleksi olimpiade SAINS tingkat Kabupaten/Kota untuk sekolah menengah atas. Dalam rangka ini kami dari PASTRON ikut andil dalam melatih SISWA SMA 2 BANTUL untuk persiapan menghadapi lomba tersebut PASTRON menfasilitasi dalam bidang astronomi yang diajarkan langsung oleh kepala PASTRON dan didampingi 2 mahasiswa S1 dan 1 mahasiswa S2. Selama dalam kegiatan belajar mengajar pelatih/guru menjelaskan materi sesuai dengan silabus yang ada di lomba olimpiade astronomi tersebut dan dilanjutkan mengerjakan soal-soal yang telah pelatih/guru siapkan. Soal ini untuk dibahas didalam kelas tersebut guna mengetahui kepemahaman siswa dalam menangkap materi yang telah diajarkan. Dalam proses pembelajaran yaitu mengunakan beberapa metode pembelajaran seperti metode ceramah yang mana siswa mendengarkan pelatih/guru mejelaskan materi dan metode diskusi dalam memecahkan/membahas sebuah soal. Pembelajaran tidak hanya itu dimana ada soal yang mempunyai tipikal soal yang sulit bagi siswa sehingga ada beberapa siswa yang tidak bisa memecahkan soal tersebut disini pelatih/guru menggunakan solusi dimana siswa yang bisa memecahkan soal tersebut untuk menuliskan hasil pembahasan dipapan tulis dan menjelaskan solusi dalam pemecahan soal tersebut.metode ini digunakan agar siswa bisa berbagi pengetahuan sesama teman dan agar tidak merasa bosan kerana seharian mempelajari materi astronomi. .Kegiatan ini dilakukan intensif oleh siswa yang akan mengikuti lomba olimpiade astronomi selama seminggu agar memiliki persiapan yang matang dalam menghadapi lomba tersebut.

gr

1 reply

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published.