FGD Bersama Bapak Widya Sawitar Dari Planetarium dan Observatorium Jakarta

20 Juli 2022. Bapak Widya Sawitar dari Planetarium dan Observatorium Jakarta berkunjung ke Observatorium Universitas Ahmad Dahlan dengan beberapa rekan Beliau. Sebelum diskusi berlangsung beliau menjelajah ruangan-ruangan dan fasilitas yang ada di observatorium. Tour yang dipandu secara langsung oleh Kepala Pusat Studi Astronomi UAD dibantu SE, mahasiswa dan alumni Kelompok Studi Andromeda dan mahasiswa magang observatorium. Ruangan yang dikunjungi seperti ruang kendali, kubah, taman angkasa, ruang galeri, dan ruang workshop.

 

Diskusi ini sangat menarik karena banyak hal baru dan bermanfaat yang dapat diterapkan. Diskusi meliputi sistem kunjungan yang ada di Planetarium dan Observatorium jakarta, penggunaan teleskop dan cara observasi, selain itu juga tentang keantariksaan dan masih banyak lagi topik lainnya. Forum ini cukup lama sehingga ketika jam menunjukkan pukul 22.00 WIB kegiatan ini diakhiri, walaupun masih banyak topik yang ingin didiskusikan.

 

Pak Widya dan kawan-kawan juga menyoroti tingkat polusi cahaya di sekitar kampus 4 UAD. Diperlukan upaya dan kebijakan untuk merawat kualitas langit. Malam itu, sejumlah rasi bintang terlihat diantaranya Scorpius dan Sagitarius.

 

Tidak lupa, kami berfoto bersama sebelum mengakhiri Diskusi Kelompok Terbimbing (FGD).

berfoto bersama

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *