Open House Observatorium UAD kepada seluruh Karyawan dan Dosen Universitas Ahmad Dahlan
Dalam rangka perayaan Milad ke -58 Universitas Ahmad Dahlan (Sabtu, 29/12/2018), Observatorium UAD melakukan Open House kepada seluruh karyawan serta dosen untuk berkunjung. Kunjungan ke Observatorium UAD memiliki kesan tersendiri bagi karyawan dan dosen hal ini dikarenakan kali pertamanya mereka berkunjung ke Observatorium. Beberapa diantara mereka sangat antusias mendengarkan arahan dari pemandu dan kebetulan sekali cuaca sedang cerah sehingga mereka bisa melihat Matahari menggunakan teleskop yang berada di kubah.

Pengamatan Matahari menggunakan teleskop Celestron C6-N
Saat ini Observatorium UAD melayani kunjungan pada hari senin sampai dengan sabtu pada pukul 09.00-15.00 WIB. Observatorium tutup pada hari libur.
Reservasi kunjungan dapat dilakukan pada form berikut ini: https://goo.gl/forms/tt2QQswJPYksPUkg1
Bagi yang ingin info lebih lanjut dapat menghubungi Narahubung : 085728364691
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!