Pameran Karya Mahasiswa S1 dan S2 Pada Rangkaian Kegiatan Milad UAD ke-61
Tanggal 18 dan 20 Desember 2021 dalam rangkaian kegiatan milad UAD ke 61 yaitu Demo Produk Inovasi Dosen Pameran Poster Penelitian dan Pengabdian Mahasiswa Megister UAD mahasiswa Pendidikan Fisika S1 dan S2 memamerkan beberapa karya dalam kegiatan tersebut. Pengunjung akan dijelasakan dan berdiskusi mengenai karya yang tersedia dengan petugas yang berada di stand.
Karya yang dipamerkan yaitu Media Pembelajaran untuk siswa Tunarungu dan Tunanerta seperti SON-LISA alat sonifikasi untuk memahami hukum Coloumb, HILDA 1.0 perangkat lunak untuk menghitung kapan terjadinya hilal, VIS-RESPO media pembelajaran gelombang suara, SON-PARION yaitu penerjemah data gerak parabola menjadi suara, SON-TEMTON untuk memahami laju perubahan temperatur dan AR-BIMA media pembelajaran astronomi untuk memvisualisasikan fenomena dinamika matahari.