Peresmian Kelompok Studi ANDROMEDA

launchandro

Kelompok Studi ANDROMEDA akhirnya resmi diakui sebagai salah satu Kelompok Studi di lingkungan Prodi Pendidikan Fisika UAD pada tanggal 28 Desember 2015. Acara yang dilaksanakan di ruang 314 Kampus 3 UAD ini dihadiri oleh Kaprodi, Bapak Eko Nursulistiyo, Bapak Widodo, Bapak Muchlas, dan tentunya Bapak Yudhiakto Pramudya. Selain itu acara peresmian atau launching ini dihadiri oleh mahasiswa yang tergabung dalam KS Andromeda.

Bapak Yudhiakto selaku pembina mengemukakan dalam sambutannya bahwa KS Andromeda yang berarti Antariksa dan Astronomi Universitas Ahmad Dahlan telah mencapai prestasi baik Nasional maupun International dengan melakukan penelitian dan edukasi. Selanjutnya agenda ke depan semakin padat dan semakin membutuhkan energi yang lebih.

Bapak Muchlas dalam cerita singkatnya tentang kegiatan Astronomi di UAD mengapresiasi keberadaan generasi muda yang tertarik di bidang yang sulit ini. Pada awalnya, beliau mengalami kesulitan mendapatkan mahasiswa yang minat pada astronomi meski sudah sering mengajak lewat kuliah dengan slide yang berisi gambar nebula dan obyek langit lainnya.

Kaprodi mengucapkan selamat atas diresmikannya KS Andromeda yang ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bapak Muchlas dan Bapak Widodo.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published.